Hadiri Seremoni Pergantian Nama Universitas Azlam, Kepala LLDIKTI Minta Perkuat SDM Civitas



TRIBUNPALU.COM, PALU - Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah 16 GOSULUTTENG Munawir Sadzali Razak hadir dalam acara penyerahan Surat Keputusan (SK) baru Universitas Abdul Azis Lamadjido (Azlam) pada Selasa (16/5/2023) malam.

Bertempat di Halaman Azlam Jl DR Suharso Kelurahan Besusu Barat, Kecamatan Palu Timur, Kota Palu, Sulawesi Tengah.

Diketahui kini Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) dan Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (STISIP) Panca Bhakti Palu berganti nama menjadi Universitas Abdul Azis Lamadjido (Azlam)

Dalam acara eremoni pergantian nama kampus itu, ia menyampaikan beberapa hal yang bisa menjadi perhatian pimpinan perguruan tinggi dengan memperhatikan tiga aspek yakni kinerja, kualifikasi, dan kompetensi.

Ia menjelaskan bukti keberhasilan perguruan tinggi bisa tercapai juga dengan cara memperkuat Sumber Daya Manusia (SDM).

"Jadi pak rektor yang baru nanti harus punya rencana pengembangan SDM baik itu dari karirnya, kualifikasi pendidikannya dan kompetensinya," kata Munawir Sadzali Razak

Jumlah Dosen dari Universitas Azlam saat ini sebanyak 80 orang, dan dari segi kualifikasi baru terdapat 16 orang sebagai Doktor.

Menurutnya untuk membuka program pascasarjana di Universitas Azlam sebaiknya ditunjang dengan penyiapan SDM, karena untuk satu prodi pascasarjana itu butuh minimal lima orang doktor.

"Jadi ini tentu saja kedepan menjadi PR bagi Rektor mendorong dosen-dosen kita untuk meningkatkan jabatan fungsional dan karirnya," jelasnya.

Lebih lanjut Munawir Sadzali Razak menjelaskan upaya perubahan penggabungan Sekolah Tinggi ini merupakan Program Strategis dari Kementerian dalam rangka mengurangi jumlah perguruan tinggi swasta di Indonesia.

Tujuannya untuk meningkatkan mutu dan bisa menjadi efesiensi perguruan tinggi sehingga bisa memberikan pelayanan terbaik untuk mahasiswa.

"Kita mendorong banyak perguruan tinggi yang lainnya juga, masih ada beberapa yang kita targetkan di Kota Palu kita melihat pada kualitas jadi biar sedikit perguruan tinggi tapi semuanya sehat," ujarnya. (*)



Sumber: https://palu.tribunnews.com/2023/05/17/hadiri-seremoni-pergantian-nama-universitas-azlam-kepala-lldikti-minta-perkuat-sdm-civitas. 
Penulis: Lisna | Editor: Putri Safitri

0 Komentar