Trip to Pulo Dua Balantak

Salah satu destinasi liburan akhir tahun bersama keluarga adalah Pulo Dua, sebuah pulau kecil yang terletak di kecamatan Balantak Utara, Kabupaten Banggai. Kami berangkat pukul 9 malam menggunakan feri dari Gorontalo dan tiba di pelabuhan Pagimana pada keeseokan harinya pukul 7 pagi. Jarak dari Pagimana ke Balantak sekira 135 KM dan dapat ditempuh dengan naik mobil selama kurang lebih 3 jam. Jalan menuju Balantak sebagian besar sudah mulus, namun di beberapa ruas jalan masih berlubang dan cukup sempit.

Kami tiba di Balantak Utara saat azan Ashar berkumandang di masjid setempat. Pulo dua sudah nampak jelas dari pantai tempat kami tiba. Setelah bermain sebentar di pantai, kami kemudian mencari kapal untuk menyeberang ke Pulo Dua. Alhamdulillah di sepanjang pantai banyak kapal yang bisa disewa untuk menyeberang. untuk pulang pergi ke Pulo Dua, kami membayar 350 ribu untuk sewa kapal yang bisa diisi sampai dengan 8 orang. Waktu yang diperlukan untuk menyeberang ke Pulo Dua hanya sekira 5 menit saja.

Suasana Pulo Dua mirip dengan Pulau Padar di Labuan Bajo. Konturnya berbukit dan ditumbuhi rumput hijau. Saat tiba, kami langsung menapaki anak tangga menuju puncak bukitnya. ada ratusan anak tangga yang dilengkapi pegangan kayu di kanan dan kirinya agar lebih safety karena bukitnya cukup terjal. Saat di puncak kami menikmati semilir angin dan pemandangan yang indah di sekeliling pulau. Subhanallah...

Walau saya cukup lelah karena mengemudi kurang lebih 6 jam untuk pulang pergi ke Balantak utara, namun terbayarkan dengan pesona keindahan Pulo Dua yang luar biasa.





1 Komentar

  1. Keren bpk... semoga kita bisa berkunjung lagi di destinasi wisata lainnya di kab banggai 💚💚

    BalasHapus

Terbaru